Perang harga biasa terjadi di dalam pasar yang menjadi komoditas.
Ada beberapa hal yang bisa menjadi penyebab perang harga antar produk di dalam target market yang sama, salah satunya adalah mentoknya value atau ‘nilai tambah’ yang dapat menjadi keunggulan suatu produk.
Kemampuan untuk keluar dari persaingan harga, salah satunya didukung oleh faktor pertambahan value produk. Tetapi yang perlu diingat, value bukanlah hanya sekedar mengganti warna produk, memproduksi iklan yang sangat indah, lalu membayar untuk beriklan secara besar-besaran. Bukan itu yang menjadi maksud dari menambah ‘value’. Namun value yang harus dimiliki adalah value atau nilai tambah yang benar-benar menjadi keunggulan mutlak di dalam produk Anda.
Value produk selain akan menjadi pembanding dan pembeda dari produk sejenis lainnya, juga berguna untuk meningkatkan reputasinya. Seberapa baik nilai tambah atau value produk di mata konsumen, akan sangat berpengaruh terhadap nilai jualnya. Bila value yang dihantarkan pada suatu produk semakin bagus, maka tidak menutup kemungkinan akan semakin tinggi pula nilai jualnya.
Ada beberapa cara dasar yang bisa dilakukan dalam memberikan nilai tambah untuk bisnis yang Anda miliki, seperti misalkan :
1. Meningkatkan kualitas produk (rasa, bentuk, ukuran, tampilan, dsb.).
2. Untuk bisnis online bisa dengan meningkatkan kualitas gambar untuk foto produk di website mereka.
3. Memberikan pelayanan yang terbaik dan berbeda dari yang lain.
4. Membuat sebuah program khusus untuk pelanggan setia.
5. Gunakan dan manfaatkan testimonial pelanggan untuk bisa menciptakan nilai tambah yang sesuai dengan kebutuhan dan keinginan pasar.
6. Menjalin hubungan baik dengan pelanggan.
7. Menempatkan karyawan atau personel yang memiliki kualitas terbaik di setiap bidangnya.
8. Mempercepat pelayanan.
9. Menerapkan dan meningkatkan kualitas pelayanan.
10. Memberikan pelatihan kepada karyawan agar mampu menciptakan produk terbaik.
Lalu bagaimana bila antar produk memiliki value yang sama persis? Yang akan terjadi adalah salah satunya akan sulit untuk mematok harga yang lebih tinggi, karena di era konsumen saat ini yang semakin cerdas, akan terbentuk hukum bisnis yaitu yang termurahlah yang akan dipilih dari berbagai produk yang setara valuenya.
HIU Group dapat membantu Anda untuk meriset produk herbal Anda, agar menemukan nilai tambah atau value unggulan, yang mampu melepaskan produk herbal Anda dari jerat perang harga dengan kompetitor.
Percayakan pengembangan serta produksi produk herbal Anda bersama kami.